You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Genangan Air di jalan Patra Berangsur Surut
.
photo Folmer - Beritajakarta.id

Genangan di Jl Patra Berangsur Surut

Genangan setinggi 50 sentimeter (cm) di Jalan Patra, Duri Kepa, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, kini berangsur surut. Ketinggian genangan di ruas jalan tersebut terus berkurang menjadi sekitar 10-15 sentimeter.

Posisi Jalan Patra lebih rendah dengan kondisi air di dalam Kali Sekretaris yang saat ini sedang tinggi

Pantauan Beritajakarta.com, di sepanjang ruas Jalan Patra, satu unit pompa mobile milik Suku Dinas Tata Air Jakarta Barat masih dioperasikan menyedot genangan hingga ke sisi barat Kali Sekretaris.

Kepala Suku Dinas Tata Air Jakarta Barat, Imron mengatakan, genangan di ruas jalan tersebut terjadi akibat posisinya berada di wilayah cekungan.

Genangan di Cakung Barat Jadi Tempat Renang

"Posisi Jalan Patra lebih rendah dengan kondisi air di dalam Kali Sekretaris yang saat ini sedang tinggi," katanya, Kamis (25/2).

Imron menyampaikan penanganan sementara genangan di kawasan tersebut dilakukan dengan menyiagakan pompa mobile.

"Air yang menggenangi jalan dipompa ke dalam kali Sekretaris," ujarnya.

Ia menambahkan, pihaknya juga telah mengusulkan kepada Dinas Tata Air DKI Jakarta agar membangun rumah pompa di sekitar kawasan tersebut.

"Kami usulkan ada dua pompa stasioner berkapasitas masing-masing 500 liter per detik untuk penanggulangan genangan di Jalan Patra dan sekitarnya," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1232 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1201 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1170 personTiyo Surya Sakti
  4. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1136 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1064 personNurito